Rektor UNIB Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc. didampingi Wakil Rektor II Bidang Sumber Daya Yefriza, S.E, MPPM, Ph.D dan Wakil Rektor IV Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. Dr. Irfan Gustian, S.Si, M.Si, meresmikan program Bantuan Mahasiswa Wirausaha (BMW) sebesar Rp. 1 Miliar, di Gedung Layanan Terpadu UNIB, Jumat (9/9/2022). Acara yang berlangsung secara hybrid, luring dan daring, serta disiarkan secara live streaming via channel YouTube Universitas Bengkulu ini dihadiri para Dekan, para Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, dosen-dosen pembina kewirausahaan mahasiswa, dan mahasiswa dari seluruh fakultas.


“Dengan mengucap Bissmillahirrahmannirrahim, hari ini tanggal sembilan bulan sembilan tepat jam sembilan, saya resmikan Program BMW dengan dana yang dianggarkan sebesar 1 Miliar rupiah. Semoga program ini dapat memacu pertumbuhan mahasiswa berwirausaha, memberikan kesejahteraan bagi kita semua dan semoga dapat mendorong kemajuan UNIB ke depan sehingga menjadi Universitas Unggul,” ujar Dr. Retno Agustina Ekaputri.
Program BMW merupakan terobosan Rektor UNIB untuk menyiapkan lulusan UNIB yang memiliki kompetensi dan daya saing tinggi, khususnya di bidang kewirausahaan. Dari program ini diharapkan jumlah mahasiswa dan alumni UNIB yang berwiraswasta akan meningkat secara signifikan dalam 2 hingga 3 tahun ke depan.

Selain memberikan bantuan modal usaha, program BMW ini melaksanakan beberapa rangkaian kegiatan pendampingan untuk mencapai sasaran yang diharapkan, antara lain pelatihan penyusunan rencana bisnis, pelatihan pengelolaan usaha, pemasaran dan promosi usaha, serta pameran kewirausahaan. Setelah launching program BMW, acara dilanjutkan dengan kegiatan Training of Trainer (ToT) Penyusunan Rencana Bisnis Bagi Dosen Pembimbing Proposal Kewirausahaan. Kegiatan ini menghadirkan narasumber yang expert di bidangnya yaitu Dr. Tri Siwi Agustina, S.E, M.Si, dosen Universitas Airlangga yang saat ini menjadi salah seorang Tim Penyusun dan Reviewer Nasional Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW).

Sumber: HUMAS UNIB
